Kamis, 13 Desember 2007

 

Anak kecil dan mulut kotornya

Minggu sore.
Sekelompok anak-anak bermain dilapangan depan rumah gw
Mungkin masih SD
Berisik banget
Gw bisa maklum
Karena gw pernah seperti mereka

Ng*$@%t... !!!

Berulang kali gw denger kata itu
Dua anak kecil itu sedang bertengkar
Dari kejauhan keduanya saling berteriak
Tiba-tiba kuping gw gak enak
Ada yang gak pantes
Ada yang gak beres
Ada yang kacau

Hey !!!
Teriak gw ke salah satu anak yang berdiri gak jauh dari rumah gw

Dia gak mau jawab siapa yg ngajarin ngomong kayak gitu
Dia cuma diam
Dia cuma bilang kalo temannya yang duluan
Dia cuma menunjukkan dimana arah rumahnya
Dia mengangguk untuk tidak mengulangi ucapannya lagi.

Benarkah ?
Cuma dia dan Tuhan yang tau.
Benarkah ?

Kita sebagai bagian dari masyarakat tempat meraka berada juga bisa tau.
Tergantung kita menyikapinya
Diam saja karena bukan anak kita ?
Atau menegur seolah mereka anak kita ?

Gw cuma mau minggu sore gw tenang
Setenang matahari yang perlahan menenggelamkan dirinya.

Label:


Komentar: Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]





<< Beranda

This page is powered by Blogger. Isn't yours?

Berlangganan Postingan [Atom]