Minggu, 24 Februari 2013

 

Cerita tentang bapak

Hari ini. 10 tahun yang lalu. Selepas magrib. Bapak meninggal dunia. Stroke yang pertama dan yang terakhir, memisahkan saya dengan bapak. Meninggalkan saya, sekaligus orang-orang yang menyayanginya.
Bapak seorang yang pendiam, paling tidak itu yang saya rasakan. Jarang saya temukan kami terlibat dalam obrolan panjang. Hal yang harusnya kami lakukan. Saya juga tak terlalu pintar dalam memulai pembicaraan. Mungkin itu yang beliau rasakan juga. Saya mengerti.

10 tahun telah berlalu. Banyak hal telah berubah. Andai saja bapak masih ada disini. Saya tak akan berkeberatan untuk menceritakan kepadanya. Halaman demi halaman. Buku demi buku. Hingga fajar tiba.

Apa kabar pak?

Minggu, 17 Februari 2013

 

Let me go

I’m going somewhere
Where you can’t find me
Where every one can’t touch me at all

Let me go
I want to be free

Don’t try to find me
I’m disappearing

 

Mencoba untuk terbang

Kau menunggu aku di langit, sementara aku disini terjatuh 4 kali mencoba untuk terbang.
Kau tetap disana, walau kau tahu aku telah mencobanya hingga puluhan kali.
Kau masih menunggu, saat aku mulai berpikir untuk menyerah.
Masihkah ada disana, jika aku mengulanginya lagi dari nol?

This page is powered by Blogger. Isn't yours?

Berlangganan Postingan [Atom]